Peoplesoft


Pada awalnya PeopleSoft adalah pengembang aplikasi software untuk manajemen SDM dan akunting.

Seiring dengan perkembangan pengalamannya memberikan solusi penerapan sistem informasi kepada para kliennya, perusahaan yang didirikan pada tahun 1987 tersebut kemudian meningkatkan ruang lingkup produknya hingga ke setiap aspek unit bisnis.

Sama seperti JD. Edwards, PeopleSoft mengembangkan aplikasi ERP-nya dengan konsep arsitektur terbuka.

Dengan konsep arsitektur terbuka ini memungkinkan para kliennya membangun sistem ERP yang dapat secara mudah terintegrasi dengan sistem-sistem internal yang sudah dibangun sebelumnya.

Produk-produk suite aplikasi ERP dari PeopleSoft yang dikembangkan secara modular dan menerapkan platform yang umum digunakan menyebabkan proses implementasi menjadi lebih cepat.

Namun yang menjadi nilai lebih dari produk ERP yang dikembangkan oleh PeopleSoft adalah adanya modul perencanaan dan penjadualan yang terintegrasi di dalamnya.

Dimana PeopleSoft adalah vendor ERP pertama yang melakukan integrasi modul perencanaan dan penjadualan di muka tersebut dibandingkan kompetitor lainnya.

http://www.setiabudi.name/archives/365

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

4 Response to "Peoplesoft"

  1. Anonim Says:
    11 September 2009 pukul 11.43

    setelah kegagalan PeopleSoft....apa masih ada perusahaan yang make ni Enterprise Solution?

  2. Isnain Setiyanti Says:
    11 September 2009 pukul 22.09

    masih ada, namun dengan melakukan penambahan-penambahan tentunya. Seperti salah satunya adalah Canada Post, memutuskan untuk mengintegrasikan sistem human capital management (HCM) yang merupakan pengembangan dari Peoplesoft.

  3. Lucia Aditya Says:
    13 September 2009 pukul 11.11

    ao Na...mo nanya donk...^^

    Sama seperti JD. Edwards, PeopleSoft mengembangkan aplikasi ERP-nya dengan konsep arsitektur terbuka.

    maksudnya arsitektur terbuka apa tuh Nain??

    mohon penjelasannya ^^

    tararengkyu before

  4. Isnain Setiyanti Says:
    15 September 2009 pukul 23.20

    PeopleSoft mengembangkan aplikasi ERP-nya dengan konsep arsitektur terbuka, maksudnya dari konsep arsitektur terbuka adalah platform nya dapat berjalan di hampir setiap jenis platform perangkat keras dan perangkat lunak yang ada.

Posting Komentar